FLAP adalah organisasi wadah dari para alumni SMT Penerbangan merealisasikan ide-ide untuk kemajuan SMT Penerbangan serta para alumni pada khususnya. Pembentukan FLAP sendiri pada awalnya untuk mempererat tali silaturahmi para alumni SMT Penerbangan yg tersebar dalam berbagai bidang serta dari semua angkatan.
FLAP singkatan dari Forum Lintas Alumni SMT Penerbangan secara umum memiliki arti lintas para angkatan maupun antar generasi dari para alumni baik secara kepentingan, ide, maupun hal-hal yg lain untuk mencapai kemajuan bersama. FLAP didirikan di atas prinsip:
a. Keterbukaan
b. Transparansi
c. Egaliter
d. Kebersamaan
Disini semua orang memiliki hak dan kewajiban yg sama, bisa mengemukakan pendapat dan ide-idenya, semua orang memilki hak untuk di dengar serta memiliki kewajiban untuk mendengarkan orang lain tanpa harus membeda-bedakan senioritas ataupun angkatan. Dengan FLAP bisa menjadi sebuah hubungan simbiosis mutualisme yang saling menguntungkan diantara sesama alumni SMT Penerbangan Jakarta dan juga Sekolah pada akhirnya, entah itu dalam hal lapangan pekerjaan dan lainnya.
Kata FLAP secara khusus di ambil dari nama bagian pesawat udara yg berfungsi sebagai penambah daya angkat dari sebuah pesawat udara. Begitu juga dengan FLAP sendiri dimaksudkan untuk dapat memberikan sebuah daya angkat kepada para alumni dalam peran sertanya sebagai sebuah individu maupun bagian dari masyarakat terutama peran sebagai seorang alumni dari sebuah sekolah yg bernama SMT Penerbangan yg sampai saat ini belum ada wadah alumni yg resmi dan bisa di katakan mampu menunjukan eksistensinya.
FLAP tidak didesign sebagai satu-satunya wadah dari para alumni SMT Penerbangan, tapi insyaAllah kami berusaha akan membuat wadah ini berbeda dari wadah-wadah lainnya. Setiap alumni mempunyai hak untuk bergabung maupun tidak ke dalam FLAP, namun bagi para alumni yg telah bargabung dan ikut ke dalam FLAP di tuntut untuk loyal dan berperan serta dalam membesarkan FLAP sebagai wadah alumni yg bisa mewakili kepentingan dan cita-cita para alumni. Dan FLAP akan mengakui dan siap bekerjasama dengan wadah alumni yg lain sebagai bentuk sikap egalitarian sebagai sesama alumni SMT Penerbangan.
Sebagai langkah awal dari organisasi FLAP ini maka kami buat kerangka kerja selama satu tahun ke depan, yaitu:
1.Menyiapkan FLAP sebagai organisasi alumni yg memiliki badan hukum
2.Stuktur organisasi
3.Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga
Maka di mulai dari hari ini tgl 11/11/2010, kami resmi mulai bekerja sehingga di harapkan nanti tepat satu tahun dari hari ini yaitu 11/11/2011 FLAP dapat menjalankan program-program yang telah dicanangkan.
Demikian yg dapat kami sampaikan kepada para alumni sekalian. Semoga semua cita-cita luhur ini dapat terealisasi dengan sempurna. Dan kami mohon dukungan dan peran serta dari para alumni semua untuk menjadikan FLAP sebuah karya nyata untuk sekolah kita tercinta SMT Penerbangan serta bangsa dan Negara secara keseluruhan. Karena tanpa dukungan para FLAPers, FLAP tidak akan pernah bisa menjadi apa-apa, dan karena dukungan FLAPers juga FLAP bisa berkembang menjadi besar.
regards.
bravo FLAPers......!!!
0 comments:
Post a Comment